Pengertian Balok Bangunan dan Balok Latei

Pengertian Balok

Pengertian Balok – Balok adalah bangun ruang tiga dimensi yang terbentuk oleh tiga pasang persegi panjang dengan ukuran yang berbeda.

Balok termasuk ke dalam kategori prisma. Prisma sendiri adalah sebuah bangun ruang yang memiliki bentuk alas dan atap dengan bentuk dan ukuran yang sama atau kongruen.

Balok terbentuk oleh elemen panjang yang merupakan rusuk terpanjang dari balok; lebar yang merupakan rusuk terpendek dari sisi balok; dan tinggi yang merupakan rusuk tegak lurus terhadap panjang dan lebar balok.

Adapun ciri-ciri balok yaitu memiliki 6 sisi, 12 rusuk, 8 titik sudut, 12 diagonal bidang, 4 diagonal ruang, dan 6 bidang diagonal.

Sifat-Sifat Balok

Balok memiliki sejumlah sifat khusus yang membedakannya dengan bangun ruang lainnya. Berikut sifat balok:

  1. Sisi-sisi balok berbentuk persegi panjang
  2. Rusuk-rusuk yang sejajar memiliki ukuran yang sama panjang
  3. Setiap diagonal bidang pada sisi yang berhadapan memiliki ukuran yang sama panjang
  4. Setiap diagonal ruang pada balok memiliki ukuran yang sama panjang
  5. Setiap bidang diagonal pada balok memiliki bentuk persegi panjang

Pengertian Balok Bangunan 

Balok bangunan merupakan struktur melintang yang menopang beban horizontal. Balok dalam bangunan sangat penting untuk menjaga stabilitas terhadap gaya kesamping. 

Jika dilihat dari fungsinya maka balok adalah bagian dari struktural sebuah bangunan yang kaku dan dirancang untuk menanggung dan mentransfer beban menuju elemen-elemen kolom penopang yang memiliki fungsi sebagai rangka penguat horizontal bangunan akan beban-beban.

Hingga perkembangan teknologi konstruks saat ini, telah dikembangkan beberapa jenis balok sesuai dengan fungsi dan posisinya pada bangunan. Berikut ini adalah jenis-jenis balok :

  1. Balok sederhana

Balok Bangunan

Perhitungan beban balok sederhana

Balok sederhana bertumpu pada kolom diujung-ujungnya, dengan satu ujung bebas berotasi dan tidak memiliki momen tahan. Seperti struktur statis lainnya, nilai dari semua reaksi,pergeseran dan momen untuk balok sederhana adalah tidak tergantung bentuk penampang dan materialnya.

  1. Kantilever 

Balok Bangunan

Perhitungan beban balok kantilever

Kantilever adalah balok yang diproyeksikan atau struktur kaku lainnya didukung hanya pada satu ujung tetap. Kantilever menanggung beban di ujung yang tidak disangga.

  1. Balok teritisan

Balok teristisan adalah balok sederhana yang memanjang melewati salah satu kolom tumpuannya.

  1. Balok dengan ujung-ujung tetap

Balok Bangunan

Balok dengan ujung tetap

Balok dengan ujung-ujung tetap ( dikaitkan kuat ) dibuat untuk menahan translasi dan rotasi. Ujung-ujung dari balok ini dikunci sedemikian kuat sehingga tidak bergerak ataupun bertotasi karena momen.

  1. Bentangan tersuspensi

Bentangan tersuspensi adalah balok sederhana yang ditopang oleh teristisan dari dua bentang dengan konstruksi sambungan pin pada momen nol.

  1. Balok Menerus atau kontinu 

Balok Bangunan

Balok menerus atau kontinyu

Balok Menerus memanjang secara menerus melewati lebih dari dua kolom tumpuan untuk menghasilkan kekakuan yang lebih besar dan momen yang lebih kecil dari serangkaian balok tidak menerus dengan panjang dan beban yang sama.

Pengertian Balok Latei 

Balok lintel atau yang biasa dikenal dengan balok latei sering ditemui di atas jendela, pintu, atau bukaan dinding yang cukup besar. 

Balok ini berfungsi sebagai penyangga yang dapat menahan beban dari bagian atas kusen agar beban tersebut tidak langsung membebani kusen secara langsung.

Apabila konstruksi bangunan sudah cukup kuat, maka balok latei akan dapat menahan bentuk kusen tetap berdiri kokoh ketika rumah diguncang gempa bumi.

Dalam sebuah konstruksi bangunan atau rumah, balok latei sendiri umumnya memiliki beberapa kegunaan penting di antaranya yakni sebagai berikut.

  • Dapat memperkokoh struktur dinding bangunan atau rumah.
  • Melindungi bagian kusen pintu dan kusen jendela.
  • Sebagai penahan utama pada pintu gerbang dalam rumah.
  • Membantu menahan beban yang dikenakan batu bata atau balok di atas termasuk bagian-bagian atap.
  • Dapat mentransfer semua beban yang dibebankan ke dinding samping.
  • Meminimalisir terjadinya kerusakan tembok di atas pintu.
  • Dapat memperkuat struktur kusen rumah.

Pemasangan balok latei tidak boleh dilakukan secara sembarangan dalam konstruksi bangunan. Oleh karena itu, Anda perlu memperhatikan beberapa hal penting seperti berikut ini dalam pemasangan balok latei.

  1. Perhatikan Panjang Balok Latei

Dalam pemasangan balok latei, Anda penting untuk memperhatikan panjang balok latei. Umumnya, standar panjang balok latei yakni selebar kusen pintu atau jendela ditambah 20 cm di bagian sisi kanan dan kiri.

Sebagai contoh jika lebar pintu 70 cm, maka perlu penambahan 30 cm di bagian sisi kanan dan kirinya sehingga total panjang balok latei yakni 130 cm.

  1. Menggunakan Balok Latei Melengkung

Apabila bosan dengan penggunaan balok latei bentuk lurus, maka Anda bisa menggunakan balok latei bentuk melengkung. Dalam membuat balok latei melengkung yang kuat, Anda perlu memastikan agar kualitas cor-coran beton di bagian tengah balok cukup kuat.

  1. Pemberian Angkur Pada Kusen

Penting untuk memberikan angkur pada kusen saat pemasangan balok latei agar supaya konstruksi bangunan atau rumah tetap berdiri kokoh.

Fungsi angkur disini yakni untuk menanam kusen ke tembok. Apabila hanya menggunakan satu angkur saja, maka kusen tidak dapat berdiri kokoh lantaran pintu atau jendela bisa berputar dan tembok bisa saja retak.

  1. Pasang Beton Dook dengan Angkur di Bagian Bawah Kusen

Perlu pemasangan beton dook dengan angkur di bagian bawah kusen dengan tujuan untuk menahan agar air tanah tidak masuk ke dalam kusen. 

Jika kusen sering terkena air, maka akan menjadikan lapuk. Selain itu, penggunaan beton dook ini juga dapat menghindari resiko munculnya rayap dari dalam tanah.

Nah itulah informasi yang bisa kami bagikan mengenai pengertian balok, semoga informasi yang kami bagikan ini bermanfaat dan terima kasih telah membaca.     

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *