Ini Biaya S2 Teknik Mesin Undip

S2 Teknik Mesin Undip

S2 Teknik Mesin Undip – berbicara mengenai teknik mesin maka ingatanmu akan membayangkan segala sesuatu yang berkaitan dengan oli. Tidak hanya itu, bahkan banyak yang beranggapan jika jurusan ini hanya cocok untuk laki laki saja. 

Pernyataan tersebut tidak sepenuhnya salah, meskipun teknik mesin tidak hanya terfokus pada mesin saja, tetapi teknik mesin memiliki cakupan yang sangat luas. 

Banyak yang beranggapan jika teknik mesin merupakan bidang otomotif. Padahal teknik mesin dan otomotif adalah dua hal yang berbeda.

Teknik otomotif merupakan bagian dari teknik mesin. Teknik mesin memiliki cakupan yang lebih luas dibandingkan teknik otomotif. teknik mesin mencakup segala mesin yang digunakan manusia.

Mesin akan selalu dibutuhkan dalam kehidupan sehari hari. Banyak industri yang sudah dibantu oleh mesin untuk mempermudah proses produksi. 

Banyaknya jenis mesin yang dibutuhkan oleh manusia membuat jurusan teknik menjadi populer dan banyak diminati saat ini. Lulusan jurusan ini paling banyak dicari untuk menciptakan mesin baru yang berguna untuk manusia.

Prospek kerja yang menjanjikan dengan gaji yang menggiurkan. Tidakkah kamu tertarik untuk mengambil jurusan ini? karir dan masa depanmu akan terjamin jika mengambil jurusan teknik mesin.

Ada beberapa kampus yang menyelenggarakan jurusan teknik mesin. Biaya kuliah setiap kampus berbeda beda tergantung kebijakan kampus.

Salah satu Universitas yang menyelenggarakan jurusan teknik mesin yaitu Universitas Diponegoro. Kira kira berapa biaya yang dibutuhkan untuk kuliah jurusan S2 teknik mesin Undip?

Daripada penasaran yuk simak ulasan biaya S2 teknik mesin Undip di bawah ini?

S2 Teknik Mesin Undip

Universitas Diponegoro atau yang dikenal dengan nama Undip merupakan salah satu universitas terfavorit di Indonesia yang berlokasi di Semarang, Jawa Tengah. 

Undip termasuk kedalam 5 Universitas terbaik di Indonesia versi Scimago Institutions Rankings (SIR) dengan akreditasi Unggul. Hampir semua jurusan yang terdapat di kampus ini terakreditasi A. 

S2 Teknik mesin Undip sudah terakreditasi A. Jadi kualitas pendidikan S2 teknik mesin Undip tidak perlu diragukan lagi. 

Proses seleksi untuk masuk ke kampus ini cukup ketat, kamu harus memiliki prestasi dibidang akademik agar dapat diterima di kampus bergengsi ini.

Saingan kamu untuk masuk ke Universitas Diponegoro merupakan siswa yang berasal dari seluruh Indonesia. Kamu harus melewati beberapa tahap proses seleksi hingga dinyatakan diterima pada jurusan S2 teknik mesin Undip

Biaya pendidikan di kampus ini terbilang cukup mahal. Hal itu sesuai dengan mutu pendidikan yang terdapat pada kampus ini. Kira kira berapa biaya S2 teknik mesin Undip?

Teknik mesin adalah ilmu yang mempelajari tentang cara pembuatan mesin. tidak hanya mesin motor, mobil, dan kegiatan perbengkelan lain, teknik mesin juga mempelajari tentang konversi energi, konstruksi dan perancangan, teknik produksi, juga material.

Teknik mesin merupakan salah satu ilmu teknik yang paling tua, yang berisi beberapa bidang seperti mekanika, dinamika, termodinamika, ilmu material, analisa struktur, hingga kelistrikan.

Biaya S2 Teknik Mesin Undip

Jurusan teknik mesin sangat dibutuhkan di berbagai industri yang berhubungan dengan mesin. Prospek kerja jurusan ini sangat menjanjikan dengan gaji yang sangat menggiurkan. 

Meskipun biaya S2 teknik mesin Undip tergolong cukup mahal, tidak menyurutkan minat mahasiswa baru yang ingin mendaftar jurusan ini. 

Biaya S2 teknik mesin Undip terbagi menjadi 3 kelas. Besarnya biaya UKT setiap kelas berbeda beda yaitu sebagai berikut: 

kelas reguler dengan rincian biaya sebagai berikut:

  • SPP per semester sebesar Rp.10.000.000,-
  • Sumbangan Pengembangan Institusi per mahasiswa/ 1 kali  sebesar Rp.5.000.000,-
  • Matrikulasi per mahasiswa/ 1 kali  sebesar Rp.3.000.000,-

kelas Beasiswa dengan rincian biaya sebagai berikut:

  • SPP per semester sebesar Rp.10.000.000,-
  • Sumbangan Pengembangan Institusi per mahasiswa/ 1 kali  sebesar Rp.5.000.000,-
  • Matrikulasi per mahasiswa/ 1 kali  sebesar Rp.3.000.000,-

kelas Mahasiswa Asing dengan rincian biaya sebagai berikut:

  • SPP per semester sebesar Rp.17.500.000,-
  • Sumbangan Pengembangan Institusi per mahasiswa/ 1 kali  sebesar Rp.5.000.000,-
  • Matrikulasi per mahasiswa/ 1 kali  sebesar Rp.7.500.000,-

Nah demikianlah artikel ini tentang Biaya S2 Teknik Mesin Undip. Semoga artikel ini dapat membantu kamu yang ingin kuliah jurusan teknik mesin. Terima kasih telah singgah 🙂

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *