S2 Teknik Pertambangan ITB – Teknik pertambangan adalah disiplin teknik yang menerapkan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk mengekstraksi mineral dari bumi.
Teknik pertambangan dikaitkan dengan banyak disiplin ilmu lainnya, seperti geologi, pengolahan mineral dan metalurgi, serta rekayasa geoteknik dan survei.
Jurusan Teknik Pertambangan sebagai salah satu cabang dari ilmu teknik yang berfokus pada ilmu tentang eksplorasi dan eksploitasi sumber daya mineral bahan galian seperti diantaranya perak, alumunium, emas, besi, batu bara dan sebagainya.
Hal yang dipelajari sendiri tergantung pada konsentrasi yang diambil. Misalnya, saat memilih Tambang Eksplorasi, mata kuliah yang akan dipelajari diantaranya Mekanika Batuan, Geoteknik Tambang, Geologi Struktur, Manajemen Eksplorasi, dan lain-lain.
Sementara saat memilih Tambang Umum mata kuliah dipelajari diantaranya Metoda Perhitungan Cadangan, Valuasi Tambang, Pengeboran, Ventilasi Tambang, Pengolahan Bahan Galian, Penggalian, Bahan Peledak dan Teknik Peledakan, Ekonomi Mineral, Manajemen Tambang, dan lain-lain.
Bagi kalian yang ingin melanjutkan pendidikan S2 Teknik Pertambangan ITB, ada informasi terbaru untuk kalian mengenai S2 Teknik Pertambangan ITB.
Ada jadwal terbaru mengenai Pendaftaran calon mahasiswa baru Program Magister ITB untuk periode perkuliahan Januari 2023 akan dilaksanakan mulai 12 September 2022 yang akan dilakukan dalam 3 gelombang pelaksanaan.
Tidak hanya membuka S2 Teknik Pertambangan ITB saja, ada juga program lain dari Magister yang di buka oleh Kampus PTN Bandung ini yaitu Magister Berbasis Riset (Master by Research/MBR).
Program ini ditujukan bagi calon mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikan seraya fokus dalam melakukan riset secara mandiri. Saat ini terdapat 15 program studi yang menawarkan program MBR, yaitu:
15 Program Studi yang menawarkan Program MBR selain S2 Teknik Pertambangan ITB
- Magister Matematika (FMIPA)
- Magister Fisika (FMIPA)
- Magister Sains Komputasi (FMIPA)
- Magister Ilmu dan Rekayasa Nuklir (FMIPA)
- Magister Farmasi (SF)
- Magister Informatika (STEI)
- Magister Teknik Geologi (FITB)
- Magister Teknik Geodesi dan Geomatika (FITB)
- Magister Teknik Air Tanah (FITB)
- Magister Teknologi Nano (SPs)
- Magister Teknik Kimia (FTI)
- Magister Teknik Fisika (FTI)
- Magister Instrumentasi dan Kontrol (FTI)
- Magister Teknik dan Manajemen Industri (FTI)
- Magister Logistik (FTI)
Seleksi calon mahasiswa program Pascasarjana ITB terdiri atas 3 tahapan, yaitu
- Seleksi kelengkapan dokumen persyaratan, yang terdiri atas:
- Ijazah/bukti kelulusan dari pendidikan sebelumnya
- Transkrip Nilai dari pendidikan sebelumnya
- Surat pernyataan tujuan (statement of purpose)
- Bukti kepemilikan asuransi
- Rekomendasi dari 2 orang (dosen atau atasan)
- Surat kesediaan mengikuti Program Pascasarjana ITB
- Surat pernyataan kesanggupan membiayai Program Pascasarjana ITB
- Surat pernyataan keaslian dokumen
- Seleksi bukti lolos nilai minimum TPA Bappenas dan nilai minimum TOEFL/IELTS/ELPT ITB
- Seleksi kemampuan akademik yang dilaksanakan di program studi tujuan.
Calon mahasiswa yang telah lulus seleksi kelengkapan dokumen persyaratan dan seleksi kemampuan akademik diberikan kesempatan menyelesaikan seleksi bukti lolos nilai minimum TPA Bappenas dan/atau lolos nilai minimum TOEFL/IELTS/ELPT ITB.
Jika calon mahasiswa gagal menyerahkan bukti nilai minimum TPA Bappenas dan/atau lolos nilai minimum TOEFL/IELTS/ELPT ITB pada waktu yang telah ditentukan diberi kesempatan untuk mengajukan Permohonan Pengalihan Penerimaan ke semester berikutnya hingga paling lambat 6 Januari 2023.
Nah informasi diatas untuk Magister Berbasis Riset (Master by Research/MBR), jika kalian mau mengambil Mode Umum untuk mengambil S2 Teknik Pertambangan ITB, kalian harus tahu dulu berapa Biaya S2 Teknik Pertambangan ITB, agar kalian tidak terkejut pas saat ingin mendaftar.
Rincian Biaya S2 Teknik Pertambangan ITB:
Berikut rincian Biaya S2 Teknik Pertambangan ITB, Biaya pelaksanaan Seleksi Mahasiswa Pascasarjana ITB adalah Rp 600 ribu.
Perlu di garis bawahi khusus bagi pelamar program Magister di Sekolah Bisnis dan Manajemen ITB, biaya pelaksanaan seleksi dikenakan Rp 750.000 ini sudah termasuk biaya pelaksanaan Tes Psikologi (Psikotes). Biaya S2 Teknik Pertambangan ITB, Rp 13.500.000.
Jadi untuk biaya S2 Teknik Pertambangan ITB hanya Rp. 13.500.000 / semester, adapun biaya lain mungkin biaya praktek atau biaya beli alat – alat untuk di lapangan.
Oke sekian dulu informasi mengenai S2 Teknik Pertambangan ITB, semoga informasi yang kami bagikan ini bermanfaat ya guys, sekian dan terima kasih.