Jurusan Tata Busana UNP Prospek Kerja Setelah Lulus

Jurusan Tata Busana UNP

Jurusan Tata Busana UNP – Sebagai ibu kota Provinsi Sumatera Barat, Padang merupakan kota yang terbesar di sisi pantai barat Pulau Sumatera. Saat ini ada ratusan perguruan tinggi di Kota Padang, 11 diantaranya adalah Perguruan Tinggi Negeri. 

Salah satunya adalah Universitas Negeri Padang, atau yang lebih sering disingkat UNP. Karena tak lagi berstatus sebagai institut keguruan, jurusan yang ada di UNP tidak lagi khusus ditujukan bagi calon-calon guru saja.

Di mulai Sejak tahun 1999, yaitu ketika IKIP Padang berubah menjadi Universitas Negeri Padang, penambahan jurusan di UNP Padang di iringi dengan perubahan nama fakultasnya. Saat ini ada 8 fakultas yang menaungi sejumlah prodi UNP bagi mahasiswa lulusan SMA/sederajat.

Nah bagi kalian yang mau mengambil Jurusan Tata Busana UNP, kalian harus tahu dulu informasi mengenai Jurusan Tata Busana UNP.

Sejarah Jurusan Tata Busana UNP

Perubahan IKIP Padang menjadi Universitas Negeri Padang (UNP) ditetapkan dengan Kepres Nomor 93 tahun 1999 Tanggal 24 Agustus 1999. 

Sebelumnya, berdasarkan Surat Keputusan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Depdikbud Nomor 1499/D/1996 tanggal 20 Juni 1996, Dirjen Dikti menyetujui pemberian tugas yang lebih luas kepada IKIP Padang untuk menyelenggarakan program-program studi non kependidikan.

Di samping tetap menyelenggarakan dan mengembangkan pendidikan tenaga kependidikan. Sejak tahun akademik 1997/1998, IKIP Padang telah mulai menyelenggarakan berbagai program studi non kependidikan sebagai perluasan mandat yang diberikan pemerintah. 

Melalui surat keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Depdikbud No. 1884/D/I/1997 tanggal 1 Agustus 1997, dengan membuka program studi : 1) Bahasa dan Sastra Indonesia, 2) Bahasa dan Sastra Inggris, 3) Matematika, 4) Biologi, 5) Fisika, dan 6) Kimia untuk Jenjang program S1.

Sedangkan program studi 1) Teknik Elektro, 2) Teknik Sipil, 3) Teknik Mesin, 4) Teknik Otomotif, 5) Tata Boga, dan 6) Jurusan Tata Busana UNP dibuka untuk Jenjang Program D3, dan Teknik Otomotif Jenjang D3. 

Dengan demikian, UNP tidak hanya menyiapkan peserta didik untuk menjadi tenaga kependidikan tetapi juga menyiapkan tenaga akademik dan profesional di bidang non kependidikan tertentu.

Setelah melalui perjalanan panjang, akhirnya pada hari Rabu tanggal 16 September 2015, Fakultas Pariwisata dan Perhotelan (FPP) resmi berdiri di Universitas Negeri Padang. 

FPP yang merupakan pengembangan dari Jurusan Kesejahteraan Keluarga (KK) ini awalnya merupakan bagian dari Fakultas Teknik UNP.

Pada saat peresmian ini langsung dilaksanakan pengangkatan Dekan yang dijabat oleh Dra. Ernawati, M.Pd. dan Wakil Dekan beserta Ketua Program Studi di lingkungan FPP UNP. 

Saat ini FPP merupakan fakultas termuda di UNP namun telah memiliki beberapa program studi yang telah mapan. 

Fakultas ini memiliki beberapa program studi diantaranya prodi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga, Prodi Manajemen Perhotelan, Prodi Tata Rias Kecantikan, Prodi Tata Boga, dan Prodi Jurusan Tata Busana UNP. 

Lulusan prodi tersebut telah tersebar di seluruh Indonesia bahkan di luar negeri. Saat ini Akreditasi Jurusan Tata Busana UNP mendapatkan Akreditasi  B dengan  No SK : 3188/SK/BAN-PT/Akred/Dipl-III/XII/2016 Tanggal Kedaluwarsa hingga 2021.

Prospek kerja lulusan Jurusan Tata Busana UNP

Program studi Tata Busana sering juga disebut dengan nama Fashion Design di beberapa perguruan tinggi. Pada program studi ini di pelajari teknik mendesain, belajar membuat pola, menjahit, dan seluk beluk produksi busana atau fashion. 

Nggak Cuma soal produksi, disini kita juga diajarkan tentang analisa tren, bagaimana marketing dan manajemen bisnis fashion. 

Bagi kalian yang tidak mengetahui Prospek kerja lulusan Jurusan Tata Busana UNP, berikut kami jelaskan, Prospek kerja di dunia fashion sangat terbuka lebar. 

Baju dan pakaian tak lagi hanya sekadar pakai, akan tetapi telah berkembang menjadi mode. Apabila kamu mengambil jurusan ini dan mempunyai kemampuan serta keahlian yang sangat hebat di bidang fashion design, tak perlu takut untuk tidak bisa berkarya. 

Ada banyak profesi yang bisa digeluti lulusan Tata Busana (Fashion Design) selain sebagai perancang busana atau desainer, seperti desainer tekstil, pattern maker, fashion stylist, fashion illustrator, konsultan fashion, dan jurnalis fashion. 

Selain itu, peluang untuk berwirausaha dengan mengembangkan merk fashion sendiri, atau pun bekerja dengan perusahaan-perusahaan besar yang telah memiliki merk ternama di dunia bisa jadi pilihan.

Itulah informasi mengenai Jurusan Tata Busana UNP, semoga informasi yang kami bagikan ini bermanfaat dan terima kasih telah membaca artikel kami.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *