Teknik Mesin UNP – berbicara tentang teknik mesin yang terfikir adalah hal hal yang kotor yang dikaitkan dengan oli.Tidak hanya itu, bahkan banyak yang beranggapan jika jurusan ini hanya cocok untuk laki laki saja.
Selain itu, banyak yang menganggap jika teknik mesin merupakan bidang otomotif yang mengacu pada mesin motor dan mobil. Padahal teknik mesin dan otomotif adalah dua hal yang berbeda.
Teknik otomotif termasuk bagian dari teknik mesin. Teknik mesin memiliki cakupan yang lebih luas dibandingkan teknik otomotif. Teknik mesin mencakup segala mesin yang digunakan manusia.
Mesin akan selalu dibutuhkan dalam kehidupan sehari hari. Banyak industri yang sudah dibantu oleh mesin untuk mempermudah proses produksi.
Banyaknya jenis mesin yang dibutuhkan oleh manusia membuat jurusan teknik menjadi populer dan banyak diminati saat ini.
Karir dan masa depanmu akan terjamin jika mengambil jurusan teknik mesin. Prospek kerja yang menjanjikan dengan gaji yang menggiurkan. Tidakkah kamu tertarik untuk mengambil jurusan ini?
Ada beberapa kampus yang menyelenggarakan jurusan teknik mesin. Biaya kuliah setiap kampus berbeda beda tergantung kebijakan kampus.
Salah satu Universitas yang menyelenggarakan jurusan teknik mesin yaitu Universitas Negeri Padang. Kira kira berapa biaya yang dibutuhkan untuk kuliah jurusan Ā teknik mesin UNP?
Daripada penasaran yuk simak ulasan biaya teknik mesin UNP di bawah ini?
Akreditasi Teknik Mesin UNP
Teknik mesin adalah ilmu yang mempelajari tentang cara pembuatan mesin. tidak hanya mesin motor, mobil, dan kegiatan perbengkelan lain, teknik mesin juga mempelajari tentang konversi energi, konstruksi dan perancangan, teknik produksi, juga material.
Teknik mesin merupakan salah satu ilmu teknik yang paling tua, yang berisi beberapa bidang seperti mekanika, dinamika, termodinamika, ilmu material, analisa struktur, hingga kelistrikan.
Jurusan teknik mesin di Universitas Negeri Padang terbagi menjadi 2 yaitu jenjang D-III teknik Mesin dan S1 Pendidikan teknik mesin.
Program studi D-III teknik mesin sudah terakreditas B, sedangkan jurusan pendidikan teknik mesin terakreditasi A.
Untuk dapat diterima di kampus ini, kamu harus melewati beberapa tahap proses seleksi hingga dinyatakan diterima pada jurusan teknik mesin UNP.
Biaya pendidikan di kampus ini terbilang cukup murah dibandingkan kampus lainnya. Kira kira berapa biaya teknik mesin UNP?
Biaya Teknik Mesin UNP
Jurusan teknik mesin sangat dibutuhkan di berbagai industri yang berhubungan dengan mesin. Prospek kerja jurusan ini sangat menjanjikan dengan gaji yang sangat menggiurkan.
Dengan biaya teknik mesin UNP yang tergolong cukup murah dan dapat dijangkau oleh masyarakat menengah kebawah, kamu bisa mengambil jurusan teknik mesin yang ada di kampus ini.
Biaya teknik mesin UNP terbagi menjadi 6 kelas. Besarnya biaya UKT setiap kelas berbeda beda yaitu sebagai berikut:
- Kelompok I : Rp. 0 sampai Rp. 500.000,-
- Kelompok II : Rp. 500.000,- sampai Rp. 1.000.000,-
- Kelompok III : Rp. 1.000.000,- sampai Rp. 2.500.000,-
- Kelompok IV : Rp. 2.500.000,- sampai Rp. 4.000.000,-
- Kelompok V : Rp. 4.000.000,- sampai Rp. 5.500.000,-
- Kelompok VI : Rp. 6.000.000,-
Kelompok V untuk jenjang pendidikan D3 berlaku untuk program studi Statistika, Teknik Listrik, Teknik Elektronika, Teknik Mesin, Teknik Mesin, Teknik Otomotif, Teknik Pertambangan, Teknik Sipil Bangunan Gedung, dan Teknik Elektro Industri.
Sementara kelompok V untuk jenjang S1 berlaku untuk program studi Pendidikan Teknik Bangunan, Pendidikan Teknik Elektro, Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer, Pendidikan Teknik Mesin, Teknik Sipil, Pendidikan Tari, Statistik, dan Teknik Mesin.
Untuk mahasiswa yang masuk jalur mandiri akan dikenakan biaya tambahan pengembangan pendidikan sebesar Rp. 5.000.000,-.
Nah demikianlah artikel ini tentang biaya Teknik Mesin UNP. Jurusan ini cocok buat kamu yang terkendala di bidang ekonomi untuk melanjutkan pendidikan teknik mesin.
Semoga artikel ini dapat membantu kamu yang ingin kuliah jurusan teknik mesin. Terima kasih telah singgah š