Teknik Otomotif UNP 2023, Berikut Info Lengkapnya!

Teknik Otomotif UNP

Teknik otomotif unp – Jurusan Teknik Otomotif Fakultas Teknik Universitas Negeri Padang berdiri sejak tahun 1983. Jurusan Teknik Otomotif FT UNP saat ini memiliki Dua Program studi yaitu:

  1. Pendidikan Teknik Otomotif (S1)
  2. Teknik Otomotif (DIII)

Program studi Pendidikan Teknik Otomotif berfokus pada penyiapan tenaga kependidikan (guru) untuk Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Sedangkan program studi Teknik Otomotif berfokus pada persiapan tenaga kerja terampil dan profesional di bidang Teknik Otomotif.

Teknik otomotif adalah salah satu cabang ilmu teknik mesin yang mempelajari tentang bagaimana merancang, membuat dan mengembangkan alat-alat transportasi darat yang menggunakan mesin

Terutama sepeda motor, mobil dan truk. Teknik otomotif menggabungkan elemen-elemen pengetahuan mekanikalistrikelektronik, keselamatan dan lingkungan serta matematikafisikakimiabiologi dan manajemen.

Cabang-cabang dari teknik otomotif meliputi:

  • Perencanaan (product atau design)
  • Pengembangan (development)
  • Produksi (manufacturing)
  • Perawatan (maintenance)

Industri manufaktur otomotif yang masuk didalamnya pembuatan sparepart, sela and gasket, bengkel service dan perbaikan alat berat, pertambangan baik batu bara maupun minyak dan gas, perusahaan sawit dan pabrik pengolahan kelapa sawit menjadi minyak goreng.

Ilmu yang akan dipelajari di jurusan ini mulai dari pengembangan, perancangan desain dan teknis, perawatan dan produksi, maka peluang kerjanya pun tidak main-main. 

Selain terjun langsung mengurus hal-hal teknis, lulusan Teknik Otomotif juga bisa bekerja dengan duduk di belakang komputer dengan menjadi maintenance planner sampai dengan desainer.

Secara umum, prospek kerja lulusan Teknik Otomotif biasanya tidak akan jauh-jauh dari persoalan teknologi dan mesin. Selain pastinya bisa bekerja di bidang industri otomotif, lulusannya juga bisa berkecimpung di dunia penelitian, pendidikan, atau bahkan berwirausaha.

Misalnya, kamu bisa menjadi seorang teknisi di industri otomotif, modifikator dan operator alat berat. Seorang modifikator biasanya akan melakukan kustomisasi dengan pengaturan standar pada kendaraan. 

Lalu untuk operator alat berat, akan terjun ke lapangan dengan bekerja di daerah tambang. Di bidang penelitian, lulusan Teknik Otomotif bisa menjadi periset yang meneliti mesin otomotif beserta kelistrikannya. 

Di bidang pendidikan, lulusan jurusan ini bisa menjadi dosen atau guru SMK, mengingat banyak SMK yang menyediakan jurusan yang berkaitan dengan otomotif.

Akreditasi teknik otomotif unp

Akreditasi jurusan Pendidikan Teknik Otomotif Universitas Negeri Padang 2021/2022 terbaru merupakan informasi yang banyak dicari bagi mahasiswa aktif maupun mahasiswa yang berniat untuk berkuliah di Universitas Negeri Padang. 

Informasi mengenai akreditasi jurusan Pendidikan Teknik Otomotif Universitas Negeri Padang ini merupakan bentuk penilaian dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi terhadap mutu penyelenggaraan pendidikan jurusan Pendidikan Teknik Otomotif di Universitas Negeri Padang. Biasanya, nilai akreditasi ini diperbaharui setiap 5 tahun sekali

Berikut ini link akreditasi teknik otomotif unp:

  1. Pendidikan teknik otomotif http://otomotif.ft.unp.ac.id/wp-content/uploads/2022/08/Sertifikat-Akreditasi-D3-2022-2027.pdf
  2. teknik otomotif http://otomotif.ft.unp.ac.id/wp-content/uploads/2021/12/Sertifikat-Akreditasi-JTO.pdf 

Dosen  teknik otomotif unp 

Berikut ini nama-nama dosen teknik otomotif unp:

No Nama Dosen
1 Prof. H. Jalius Jama, Ph.D.
2 Drs. Faisal Ismet,M.Pd
3 Prof. Dr Nasrun 
4 Drs. Darman, M.Pd
5 Dr. R. Chandra , M.Pd
6 Drs. Erzeddin Alwi,M.Pd
7 Dr. Wakhinuddin S, M.Pd
8 Drs. Bahrul Amin,ST,M.Pd
9 Drs. Hasan Maksum, M.T
10 Drs. Martias, M.Pd
11 Drs. Andrizal, M.Pd
12 Drs. M. Nasir, M.Pd
13 Donny Fernandez,S.Pd, M.Sc
14 Wagino, S.Pd,. M.Pd.T.
15 Irma Yulia Basri,S.Pd, M.Eng
16 Rifdarmon, S.Pd., M.Pd.T.
17 Dr. Remon Lapisa, ST,MT,M.Sc.Tech
18 Milana, ST, M.Sc
19 Dwi Sudarno Putra, ST, M.T
20 Toto Sugiarto, S.Pd, M.Si
21 Wawan Purwanto, S.Pd, M.T., Ph.D.
22 Nuzul Hidayat, S.Pd, M.T
23  Randi Purnama Putra, S.Pd, M.T
24  M. Yasep Setiawan, S.Pd, M.T
25  Wanda Afnison,S.Pd, M.T
26  Ahmad Arif, S.Pd, M.T
27  Dori Yuvenda, S.Pd, M.T
28  Dedi Setiawan, S.Pd, M.T
29  Hendra Dani Saputra , S.Pd, M.Pd. T.

Demikianlah teman-teman pembahasan kita hari ini tentang teknik otomotif unp, semoga bermanfaat dan jangan lupa di share ke teman-teman yang lain ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *